Sabtu 21 Nov 2015 20:59 WIB

Babak Pertama, Depay Bawa Manchester United Ungguli Watford 1-0

Memphis Depay
Foto: Reuters/Jason Cairnduff
Memphis Depay

REPUBLIKA.CO.ID, WATFORD -- Gelandang Manchester United (MU) Memphis Depay menjawab keraguan yang mengarah kepadanya pada waktu yang tepat. Dikritik tak kunjung mencetak gol, Depay membawa MU unggul 1-0 pada babak pertama menghadapi Watford di Stadion Vicarage.

Sejak awal MU memang tampil menekan melawan Watford. Menit keempat, pemain Watford Nyom nyars membobol gawangnya sendiri saat hendak menghalau bola.

Gol Watford baru benar-benar bobol tujuh menit berselang. Depay berhasil memaksimalkan umpan Ander Herrera untuk menjebol gawang Watford.

Sepakan kaki kiri Depat menyambut umpan silang Herrera tak bisa ditahan kiper Gomes.

Sayangnya Herrera harus keluar lapangan pada menit ke-25. Ia tampaknya menderita cedera hamstring dan digantikan Marcos Rojo.

Tanpa Herrera alur serangan MU sedikit berbeda. Alhasil Watford mampu menghadirkan sejumlah ancaman. Beruntung bagis tim asuhan Louis Van Gaal, tak satupun berbuah gol hingga paruh pertama berakhir.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement