REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pagi ini, sejumlah tim SAR kembali melakukan penyisiran Kali Ciliwung dari Fly Over Kalibata hingga jembatan MT Haryono, Jakarta Timur. Penyisiran ini dengan tujuan untuk menemukan Roni Pratika (27) warga yang hilang di Kali Ciliwung malam tadi, Sabtu (2/1).
"Iya, kami mulai melakukan pencarian dengan menelusuri titik-titik itu," ujar Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Mochamad Arief ketika dikonfirmasi, Ahad (3/1).
Menurutnya, pencarian sudah dilakukan sejak pukul 08.00 WIB dan melibatkan beberapa tim gabungan. Yaitu tim SAR dari Basarnas, Sudin Pemadam Kebakaran, dan Polsek Pancoran Jakarta Selatan.
Dalam pencarian kali ini, Arif dan semua tim gabungan berharap dapat menemukan Roni warga Rawajati Barat, Kalibata, Jakarta Selatan yang tenggelam dan terbawa arus Kali Ciliwung. Namun, Arif belum bisa memastikan bagaimana keadaan Roni.
Sebelumnya, Roni dan teman-temannya mandi di Kali Ciliwung di Jalan Rawajati Barat, Kalibata, Jakarta Selatan, Sabtu (2/1) sore. Kemudian temannya hampir tenggelam dan Roni menolongnya, namun naas setelah menolong temannya justru Roni yang terseret derasnya arus Kali Ciliwung tersebut.
Awalnya Roni mengajak ke tujuh rekannya untuk berenang di kali Ciliwung sekitar pukul 17.00 Wib, Sabtu (3/1). Mereka semua adalah Arif Sudrajat, Madan, Heru, Agung, Imron, Imam, Roni dan Arif.
Meskipun kondisi telah hujan deras, namun Roni tetap berenang hingga berkali-kali. Saat sedang asik berenang, ternyata seorang temannya Agung tenggelam. Lalu, Roni mencoba menolong korban yang jauhnya lebih dari 50 meter, antara keduanya. Namun naas untuk Roni yang malah terbawa arus dan kehabisan napas, setelah menyelamatkan rekannya.