REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Juara bertahan Chelsea mampu lolos dari kekalahan pada pertandingan yang menghasilkan enam gol saat menjamu Everton di Stamford Bridge. Klub berjuluk the Blues itu berhasil meraih hasil imbang 3-3.
Pada pertandingan yang berlangsung menarik di Stamford Bridge, Chelsea bermain imbang 3-3 setelah kapten John Terry menebus gol bunuh diri dengan gol penyama kedudukan pada menit ke-98. Gol yang bahkan menurut pelatih tuan rumah Guus Hiddink merupakan offside.
Pelatih Everton, Roberto Martinez, menyebutnya sebagai keputusan 'kejam' oleh para ofisial pertandingan dan mempertanyakan banyaknya tambahan waktu. "Itu menghancurkan hati kami, kesalahan besar, benar-benar besar," kata pria asal Spanyol itu seperti dikutip Sky Sports.
Semua gol tercipta pada babak kedua di mana Chelsea bangkit dari tertinggal 0-2 sebelum pemain pengganti Ramiro Funes Mori membawa Everton kembali memimpin 3-2 ketika pertandingan memasuki fase akhir.