REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Stoke City harus menelan kekalahan pahit 0-3 atas Leicester City. Pertandingan Liga Primer Inggris pekan ke-23 ini berlangsung di King Power Stadium, Sabtu (23/1) malam WIB.
The Foxes mampu menciptakan tiga gol kemenangan lewat Daniel Drinkwater pada menit ke-42, Jamie Vardy pada menit ke-66, dan Leonardo Ulloa pada menit ke-87. Namun, tidak ada satupun pemain Stoke City yang berhasil membobol gawang Leicester City.
Pelatih The Potters, Mark Hughes menilai skuat asuhannya merumput dengan buruk. “Kami tidak mendapatkan permainan yang kami impikan,” kata Hughes seperti dikutip dari BBC, Ahad (24/1).
Selain itu, Hughes mengaku kecewa dengan permainan Stoke City. Pelatih asal Wales ini pun merasa telah mengecewakan para suporter setia Stoke City.
Saat ini Stoke City berada di urutan kesembilan dalam klasemen sementara Liga Primer Inggris. Usai pertandingan melawan Leicester City, kini the Potters mengantongi 33 poin.
(Baca juga: Benamkan Stoke, Leicester Pimpin Klasemen Liga Primer Inggris)