Rabu 27 Jan 2016 13:50 WIB
Java Jazz 2016

Java Jazz 2016 Tampilkan Hampir 100 Pertunjukan

Rep: Adysha Citra R/ Red: Indira Rezkisari
  Grup band Mocca tampil di panggung Java Jazz Festival 2015 yang diselenggarakan di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (7/3).   (foto : MgROL_34)
Grup band Mocca tampil di panggung Java Jazz Festival 2015 yang diselenggarakan di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (7/3). (foto : MgROL_34)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyelenggaraan Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2016 dipastikan tak kalah meriah dengan konser Java Jazz sebelumnya. Setidaknya, akan ada hampir 100 pertunjukan musik yang akan diselenggarkan dalam Java Jazz 2016 ini.

President Director Java Festival Production Dewi Gontha mengatakan ada 11 panggung yang akan didirikan pada Java Jazz 2016. Dalam satu hari, Dewi mengatakan, tiap panggung setidaknya akan menyelenggarakan tiga pertunjukkan musik. Mengingat Java Jazz 2016 akan diselenggarakan selama tiga hari, maka total pertunjukkan yang akan diselenggarakan dalam Java Jazz hampir menyentuh angka 100.

"Minimal per panggung ada tiga show, total per hari berarti 33 show. Dalam tiga hari akan ada hampir 100 show," ungkap Dewi saat ditemui di The Sultan Hotel.

Untuk menyukseskan acara musik jazz terbesar di Indonesia ini, Dewi mengatakan pihaknya juga berupaya agar gaung dari Java Jazz 2016 dapat terdengar hingga ke mancanegara. Salah satu upaya yang telah dilakukan oleh Dewi ialah bekerjasama dengan sebuah media untuk mempromosikan Java Jazz 2016 ke 130 negara di dunia.

"Itu salah satu bentuk promosi dari kita sendiri," tambah Dewi.

Untuk saat ini, Program Coordinator Java Festival Production Ifa Fachir mengatkan ada sekitar 40 pertunjukan dari musisi lokal yang akan meramaikan Java Jazz 2016. Beberapa pertunjukkan tersebut akan ada yang menampilkan duet dan kolaborasi dari beberapa musisi.

Sedangkan dari musisi internasional, Ifa mengatkan sejauh ini sudah ada 36 pertunjukkan yang dipastikan akan meramaikan Java Jazz 2016. Beberapa di antaranya ialah Special Show dari Robin Thicke dan David Foster. Berbagai musisi lain dari Amerika Serikat hingga Jepang juga siap menghidupkan konser musik yang akan diselenggarakan di JIExpo pada 4-6 Maret mendatang ini.

"Nama-nama ini masih akan terus bertambah. Mereka yang masih dalam daftar harapan bisa menjadi konfirmasi, yang tidak masuk ke dalam daftar harapan pun tidak akan menutup kemungkinan," jelas Ifa.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement