Ahad 07 Feb 2016 22:32 WIB

Babak Pertama Milan Tertinggal 0-1 dari Udinese

Rep: Febrian Fachri/ Red: Didi Purwadi
Pemain AC Milan, Mbaye Niang (kiri), berebut bola dengan pemain Udinese, Wague Molla, dalam laga Serie A Italia di San Siro, Milan, Ahad (7/2).
Foto: AP/Antonio Calanni
Pemain AC Milan, Mbaye Niang (kiri), berebut bola dengan pemain Udinese, Wague Molla, dalam laga Serie A Italia di San Siro, Milan, Ahad (7/2).

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan sementara tertinggal 0-1 dari tamunya Udinese. Bertanding di hadapan pendukungnya di San Siro pada laga Ahad (7/2), Rossoneri ketinggalan berkat gol tunggal Pablo Armero di menit 17.

Turun dengan minus playmaker Giacomo Bonaventura, Milan tetap tampil agresif sejak menit awal. Posisi Bonaventura digantikan oleh geladang 24 tahun Andrea Bertolacci.

Tapi, Udinese sebagai tim tamu juga mampu mengimbangi permainan Milan. Berkali-kali pasukan Stefano Colantuono itu mengancam pertahanan Il Diavolo.

Petaka Milan muncul ketika pemain Udinese, Badu, menyisir sisi kanan. Ia memberikan umpan kepada Matos yang dengan baik melakukan tendangan first time. Kiper Milan, Donnarumma, berhasil menepis bola dari Matos.

Bola mutahan kemudian ditanduk oleh Kuzmanovic. Lagi-lagi masih bisa dihalau Donna. Tapi Armero yang sudah siap menyambut bola rebound dengan mudah menceploskan bola ke gawang mantan klubnya itu.

Ketinggalan 0-1 membuat Milan semakin tampil agresif menyerang. Duet Carlos Bacca dan M’Baye Niang berkali-kali berusaha menerobos pertahanan Udinese.

Bacca sempat membuat gol di menit 33. Sayang, gol tandukan usai menerima umpan pojok itu dianulir wasit karena pemain Kolombia itu lebih dulu terjebak offside. Hingga babak pertama berakhir, Milan masih tertinggal 0-1.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement