REPUBLIKA.CO.ID, SOUTHAMPTON -- Pelatih asal Belanda Ronald Koeman membeberkan bahwa dirinya nyaris saja menjadi pelatih Barcelona pada 2003 silam. Saat itu Barcelona belum sehebat sekarang. Pelatih yang kini menangani Southampton itu menyebut saat itu ia masih menangani klub Eredivisie Belanda Ajax Amsterdam.
Saat itu manajemen Los Azulgrana sudah mencoba membajak Koeman agar mau hijrah ke Camp Nou. Tapi, Ajax bersikeras mempertahankan saudara kandung Erwin Koeman itu sehingga Barca akhirnya memilih kompatriot senegara Koeman yaitu Frank Rijkaard.
''Joan Lapoerta (Presiden Barcelona pada tahun 2003) mencoba mendatangkan saya saat itu. Tapi mereka tak menemukan kata sepakat dengan Ajax,'' kata Koeman, dikutip dari Marca, Selasa (15/3).
Keputusan itu disesali Koeman. Karena ia sudah menyia-nyiakan melatih salah satu klub yang akan menjelma sebagai yang terkuat di Eropa. Suatu saat pelatih 52 tahun itu berharap bisa berkesempatan lagi melatih Barcelona.
Menurut dia akan sangat menantang melatih Blaugrana yang diisi oleh bintang-bintang yang sudah matang.
''Sekarang saya ingin melatih Barcelona walaupun saya harus membayar untuk itu,'' ujar Koeman.