REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAULO -- Mantan kepala raksasa penambangan Brazil Vale, Roger Agnelli, meninggal dunia setelah jet pribadinya menabrak sebuah bangunan perumahan di Sao Paulo.
Pejabat penerbangan mengatakan kepada Reuters, Agnelli, istri, dan dua anaknya termasuk dari tujuh korban tewas. Pesawat terhempas sekitar pukul 18.20 pada Sabtu (19/3), tak lama setelah lepas landas.
"Pesawat jatuh dengan tujuh orang di dalamnya dan semua meninggal di tempat. Kemungkinan adanya korban lain. Pemilik rumah telah diselamatkan," kata petugas.
Otoritas penerangan menegaskan, Agnelli merupakan pemilik pesawat, tapi otoritas tak bisa memberikan daftar penumpang. Sumber mengatakan, Agnelli sedang pergi ke upacara pernikahan keponakannya di Rio de Janeiro bersama istrinya Andreia, putranya Joao, putrinya Anna Carolina dan pasangan mereka masing-masing.
Agnelli dikenal dengan keberhasilannya membawa Vale pada kesuksesan global. Bahkan, di bawah kepemimpinannya, Vale menjadi eksportir terbesar di Brazil dan produsen bijih besi terbesar di dunia.