REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool berhasil memenangkan laga derby Merseyside kontra Everton dengan meyakinkan. The Reds membungkam Everton 4-0 dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Anfield, Kamis (20/4) dini hari.
Ini menjadi kemenangan ketiga berturut-turut skuat asuhan Juergen Klopp di Liga Inggris. The Reds juga tak terkalahkan dalam 11 laga derby Merseyside di liga dengan empat kemenangan dan tujuh hasil imbang.
Akan tetapi kebahagiaan kubu Liverpool usai laga berkurang. Sebab penyerang Divock Origi yang mencetak gol pembuka terpaksa meninggalkan lapangan akibat cedera. Ia menderita cedera ligamen engkel setelah dihajar Ramiro Funes Mori pada menit ke-49.
Origi kemudian keluar digantikan oleh Daniel Sturridge. Sementara Funes Mori diganjar kartu merah. (Baca juga: Pardew Akui Crystal Palace Kurang Fokus Lawan MU)
"Saya ingin bilang ya (saya menikmati kemenangan) tapi (cedera) Divock Origi menguranginya. Biasanya ini hebat, saya ingin bilang bahagia 100 persen tapi tak bisa mengabaikan situasi (Origi)," kata Klopp kepada Sky Sports.
Ia mengaku tak bisa banyak memberikan penjelasan tentang kondisi Origi. Menurut dia cedera Origi tak separah yang orang-orang katakan kepadanya usai laga.
Klopp mengatakan, engkel kaki origi hanya terpuntir, tidak rusak. Menurut ekspelatih Dortmund ini, semua pihak harus menunggu.
"Saya melihat dia berjalan memakai kruk, tapi ada sedikit senyuman di wajahnya, jadi kita harus menanti," ujar dia.an yang baik," lanjutnya.
Baca berita-berita seputar Liga Inggris di >>sini<<