Ahad 24 Apr 2016 10:36 WIB

Ini Skuat Bali United di TSC 2016

Rep: Ali Mansur/ Red: Israr Itah
Bali United Pusam
Foto: id.wikipedia.org
Bali United Pusam

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satu pekan jelang bergulirnya turnamen terbesar di tahun 2016, Torabika Soccer Championship (TSC) Bali United Pusam telah meresmikan skuatnya. Sebanyak 24 pemain diperkenalkan oleh tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.

Namun masih ada dua pemain yang masih dalam tahap seleksi. Rencananya dua pemain itu akan diputuskan dalam beberapa hari ke depan. 

Dari skuat yang sudah dipatenkan, terdapat sejumlah nama pemain lokal asal Bali. Mereka antara lain adalah Agus Nova Wiantara, I Gede Sukadana Pratama, Komang Adi Parwa dan I Nyoman Sukarja.

Meski berstatus putra daerah mereka selalu menjadi andalan tim asuhan Indra Sjafri. Ini menjadi kebanggaan tersendiri untuk Bali United Pusam. 

Sejumlah putra daerah itu dipadukan dengan pemain-pemain berpengalaman seperti, Syakir Sulaiman, Fadil Sausu dan Bobby Satria. Tidak hanya itu, mereka juga bakal berkolaborasi dengan pemain-pemain muda macam Rully Desrian, Hendra Sandi Gunawan, Yabes Roni Malaifani dan lainnya. 

Selain itu, tim asal Pulau Dewata tersebut akan diperkuat dua legiun asing. Mereka adalah Kiko Insa, yang berposisi sebagai stopper dan Lucas Patinho, yang didapuk sebagai gelandang Bali United. Sejauh ini kedua pemain asing itu menjadi andalan Bali United Pusam di berbagai turnamen. 

Terkait hal itu, CEO Bali United Pusam, Yabes Tanuri mengaku sangat yakin dengan skuat yang dimilikinya. Dia optimistis Bali United Pusam bakal berprestasi di ajang TCS, kendati pemainnya tidak terlalu mentereng. Dia juga berharap penggawa Bali United Pusam dapat solid dan memberikan yang terbaik untuk tim. 

"Memang kami tidak dihuni oleh pemain-pemain bintang besar, tapi kami tetap optimistis bisa bersaing dengan peserta lainnya. Untuk persiapan kami sudah 100 persen siap tempur," jelas Yabes saat dihubungi melalui pesan singkat, Ahad (24/4). 

Bali United sendiri akan memulai kiprahnya di TSC pada Ahad (1/5) dengan menjamu Pusamania Borneo FC di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar. Yabes optimistis dapat mengamankan poin penuh di depan ribuan pendukungnya sendiri. Dengan kemenangan pada laga perdana TSC, dapat meningkatkan mental para pemainnya. 

Berikut 24 nama pemain tim Bali United: 

Kiper: Ngurah Komang Arya, Moch Diky Indrayana, Rully Desrian 

Belakang: I Putu Pager Wirajaya, Indra Perman, I Nyoman Adi Parwa, Bobby Satria, Kiko Insa, Agus Nova Wiantara, Ricky Fajrin Saputra, Felsianus Junius R. Bate 

Tengah: Fadil Sausu, I Gede Sukadana Pratama, Lucas Patinho, Hendra Sandi, Syakir Sulaiman, Loudry Meilana Setiawan 

Depan: Martinus Novianto, I Nyoman Sukarja, Yabes Roni, I Made Wirahadi, Alsan Sanda, Yulius Mauloko, Miftahul Hamdi 

Masih dalam proses tes medis: Hasim Kipuw dan Mahdi Fahri Albaar. 

 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement