Rabu 08 Jun 2016 23:10 WIB

Mourinho Semringah Sambut Eric Bailly di MU

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Israr Itah
Eric Bertrand Bailly
Foto: manutd.com
Eric Bertrand Bailly

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER—Manchester United (MU) mendatangkan bek anyar dari Villarreal, Eric Bertrand Bailly untuk durasi empat tahun plus opsi perpanjangan dua tahun. Pembelian bek 22 tahun ini jadi yang pertama dilakukan Jose Mourinho sebagai pelatih United.

Mou pun sedang dengan pembelian Bailly yang dinilainya punya kemampuan hebat.

“Eric adalah bek tengah yang hebat dan bertalenta natural. Dia punya kemajuan dalam setiap penampilannya. Dengan potensinya, dia bisa jadi yang terbaik di posisinya,” kata Mou dikutip dari laman resmi MU, Rabu (8/6).

Pelatih asal Portugal ini menambahkan, MU sudah tak sabar untuk segera merasakan kinerja Bailly. Mou yakin, pemain asal Pantai Gading itu bisa cocok dengan pola permainan yang diterapkannya nanti. 

“Dia sekarang berada di klub yang benar untuk terus berkembang,” kata Mou.

Sebelumnya, Bailly memperkuat Villarreal dengan 47 penampilan sejak bergabung pada 29 Januari 2015 lalu. Selain itu, dia juga berpengalaman bermain untuk negaranya sebanyak 15 kali.

Pada gelaran Piala Afrika 2015, dia bermain dalam seluruh laga Pantai Gading, yakni enam kali.

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement