Ahad 12 Jun 2016 20:26 WIB

Pemerintah NSW Lamban Lengkapi Bus Sekolah dengan Sabuk Pengaman

Pemerintah NSW berencana memasang sabuk pengaman di 1700 bus sekolah dalam jangka waktu 10 tahun.
Foto: abc
Pemerintah NSW berencana memasang sabuk pengaman di 1700 bus sekolah dalam jangka waktu 10 tahun.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW SOUTH WALES -- Pemerintah New South Wales dituding sangat lamban memasang sabuk pengaman di bus-bus sekolah. Padahal langkah ini akan dapat menyelamatkan nyawa anak-anak yang bepergian melewati jalan tol untuk bisa tiba di sekolah.

Setelah serangkaian kecelakaan bus sekolah parah, Pemerintah NSW mengumumkan pada tahun 2013 akan menghabiskan 208 juta dolar AS untuk memasang sabuk pengaman di sekitar 1.700 bus yang didedikasikan untuk perjalanan menuju sekolah di daerah pedesaan dan regional dalam waktu 10 tahun.

Tetapi sepertiga lebih sudah tenggat itu berjalan, hanya 340 bus yang sudah dipasangi sabuk pengaman. Anggota parlemen dari Partai Buruh di Port Stephens, Kate Washington, yang telah mengkampanyekan sabuk pengaman di bus sekolah sejak sebelum Ia masuk ke parlemen, mengatakan bahwa itu terlalu lambat.

"Fakta Pemerintah bergerak sangat lamban untuk masalah ini ketika nyawa anak-anak menjadi beresiko, ini merupakan sikap yang menyedihkan,” katanya.

Namun Menteri Transportasi, Andrew Constance mempertahankan tingkat pemasangan sabuk pengaman itu.

"Ini bukan sesuatu yang bisa diwujudkan dalam satu malam. Partai Buruh tidak melakukan pemasangan sabuk pengaman ini dalam 16 tahun belakangan, padahal mereka memiliki anggaran yang cukup untuk melakukannya,” kata Constance.

Constance juga tidak mau menanggapi pertanyaan apakah keputusan Pemerintah Federal untuk memotong subsidi bus sekolah tahunan senilai satu juta dolar AS juga berdampak pada masih sedikitnya jumlah sabuk pengaman yang sudah dipasang.

Isu ini sangat memprihatinkan karena Shelley Linderman, yang tinggal di Tea Gardens di pantai tengah-utara dan mengirimkan ketiga putranya di bus sekolah ke Pacific Highway ke Medowie, lebih dari 40 kilometer jauhnya.

"Pada saat itu kondisi di dalam bus sangat kacau. Kami mendapati banyak anak-anak mendapatkan bus sekolah yang sudah tua, tanpa sabuk pengaman. Ada juga anak-anak yang duduk bertiga di satu kursi dan anak-anak yang berdiri,” katanya.

sumber : http://www.australiaplus.com/indonesian/berita/pemerintah-nsw-lamban-lengkapi-bus-sekolah-dengan-sabuk-pengaman/7503852
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement