Jumat 19 Aug 2016 15:07 WIB

Roma Segera Perpanjang Kontrak De Rossi

Rep: Frederik Bata/ Red: Citra Listya Rini
Daniele De Rossi
Foto: REUTERS/Giorgio Perottino
Daniele De Rossi

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- AS Roma siap memperpanjang kontrak Daniele De Rossi. Roma berniat terus menggunakan jasa De Rossi yang semula kontraknya berakhir pada Juni 2017.

"Corriere dello Sport memberitakan Roma menawarkan kesepakatan baru sampai musim panas 2018," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Jumat (19/8).

Namun ada opsi terbaru jika deal antara kedua kubu tercapai. Pihak I Lupi ingin mengurangi gaji pesepak bola berusia 33 tahun itu.

Saat ini, penghasilan De Rossi 6,5 juta (Rp 96 miliar) euro per musim. Pada kesepakatan terbaru Roma hanya akan membayar empat juta euro (Rp 59 miliar).

Bersama Fransesco Totti, De Rossi jadi ikon tim ibu kota Italia itu. Sejauh ini 15 musim ia memperkuat Roma dengan 521 caps dan mencetak 54 gol.

Gelandang tim nasional Italia itu berencana pindah ke Amerika Serikat . Para pemain Eropa yang melewati masa emas belakangan rajin mencicipi kompetisi sepak bola negeri Paman Sam (MLS).

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement