Jumat 23 Sep 2016 13:59 WIB

Pengumuman Tunggu Prabowo, Anies-Sandiaga Shalat Jumat Bersama

Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kanan) bersama bakal calon gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (kedua kanan) saat tiba di kediaman Prabowo Subianto, Jakarta, Kamis (22/9).
Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kanan) bersama bakal calon gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (kedua kanan) saat tiba di kediaman Prabowo Subianto, Jakarta, Kamis (22/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan mengumumkan nama Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta yang diusung oleh koalisi Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Pengumuman nama Cagub dan Cawagub DKI Jakarta akan langsung dilakukan oleh Pak Prabowo," kata Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta, M Taufik, di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara IV Jakarta Selatan, Jumat (23/9).

Adapun nama yang akan diusung oleh Poros Kertanegara atau koalisi Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) adalah Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Namun, Taufik tidak menjawab siapa yang akan menjadi posisi cagub dan cawagub DKI Jakarta dari dua nama tersebut.

"Tunggu saja nanti, Pak Prabowo yang akan mengumumkan siapa cagub dan cawagubnya," katanya. Saat ini Anies dan Sandiaga masih berada di Masjid At Taqwa, tidak jauh dari kediaman Prabowo dan melaksanakan Shalat Jumat bersama.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

The Best Mobile Banking

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement