Ahad 02 Oct 2016 12:44 WIB

Milan Masukkan Godin ke Daftar Buruan

Rep: Febrian Fachri/ Red: Israr Itah
Diego Godin
Foto: REUTERS/Wolfgang Rattay
Diego Godin

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan menjadikan lini bertahan sebagai perioritas perbaikan pada jendela transfer musim dingin mendatang. Klub yang sedang dalam masa transisi kepemilikan dari Silvio Berlusconi ke grup bisnis Sino Europa itu mengincar beberapa defender tangguh untuk menjadi pendamping bek muda Alessio Romagnoli. 

Dikutip dari Football Italia, Ahad (2/10), i Rossoneri memasukkan bek tangguh milik Atletico Madrid Diego Godin ke dalam daftar buruan pada jendela transfer Januari 2017. 

Godin saat ini sudah berusia 30 tahun masih dinilai akan mumpuni bersaing di Serie A setidaknya tiga sampai empat musim lagi. Pengalaman Godin bersama Atletico dan Uruguay akan sangat bagus buat memberikan banyak masukan kepada Romagnoli yang masih berusia 21 tahun. 

Membajak Godin dari Los Colchoneros bukan hal mudah buat Milan. Walau sudah kepala tiga, Godin adalah pilar utama jantung pertahanan selama beberapa tahun terakhir, termasuk musim ini. namun, Calciomercato melaporkan Atletico akan bersedia melepaskan Godin andai ada klub yang rela membayar 30 juta euro (Rp 438 miliar). 

Selain mengincar Godin, sebelumnya juara Liga Champions tujuh kali itu juga dikaitkan dengan bek senior milik Real Madrid Pepe. Alasannya sama yaitu untuk menjadi guru buat Romagnoli.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement