REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Putra KH Wahid Hasyim yang juga cucu Hadratus Syekh KH Hasyim Asyari, KH Sholahuddin Wahid menegaskan Nusron Wahid bukanlah bagian dari keluarga besar Hadratus Syekh KH Hasyim Asyari atau Wahid Hasyim.
(Baca: Alasan Ustaz Yusuf Mansur Hapus Postingan Soal Nusron Wahid)
Penegasan Gus Sholah ini terkait adanya kesalahpahaman bahwa Nusron seolah bagian dari keluarga Hadratus Syekh karena embel embel nama 'Wahid' di belakangnya. "Nama dia memang Nusron Wahid, tapi tidak ada hubungan darah dengan keluarga Wahid Hasyim," katanya kepada Republika.co.id, Kamis (13/10).
Penegasan Gus Sholah kepada Republika ini sekaligus tabayyun kepada publik yang selama ini salah mengerti terkait nama 'Wahid' di belakang Nusron. Gus Sholah berharap tidak ada lagi kesalahpahaman terkait hal ini.
Ia pun menampik adanya seruan dari keluarga besar KH Wahid Hasyim agar Nusron tidak lagi menggunakan nama belakang Wahid. "Tidak ada desakan seperti itu. Dia (Nusron) berhak pakai nama apa pun yang dia sukai," katanya.
Nusron Wahid banyak dikritik setelah membela Ahok dalam acara ILC, di TVone, Selasa (11/10) malam. Salah satunya Ustaz Yusuf Mansyur yang bahkan merujuk nama belakang 'Wahid' sebagai representasi keluarga Gus Dur atau KH Wahid Hasyim.
Namun hal ini langsung dibantah keluarga besar KH Wahid Hasyim bahwa Nusron Wahid tidak memiliki hubungan darah dengan keluarga KH Wahid Hasyim atau Gus Dur.