REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann, mengaku sedang mencoba untuk menjadi pemain serba bisa dengan bekerja menyerang dan bertahan.
"Saya mencoba untuk menjadi pemain yang lengkap dalam serangan dan pertahanan. Saya ingin meningkat setiap tahun. Saya telah menunjukkannya dengan melakukan assist," katanya seperti dilansir Football Espana, Rabu (2/11).
Striker Prancis tersebut mencetak dua gol dalam kemenangan timnya 2-1 atas klub Rusia FC Rostov dalam lanjutan kualifikasi Grup D Liga Champions dini hari tadi. "Dalam beberapa pertandingan, saya tidak pernah mencetak gol,'' katanya. ''Saat ini saya benar-benar ingin merayakan gol."
Saat ini Los Colchoneros berada di memimpin Grup D dengan nilai 12, Posisinya berjarak sembilan angka dari Bayern Meunchen di peringkat kedua.