Senin 21 Nov 2016 15:58 WIB

Suso Minta Lebih Banyak Dimainkan Milan

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Andri Saubani
Suso
Foto: EPA/MATTEO BAZZI
Suso

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN – Setelah mencetak dua gol saat timnya, AC Milan bermain imbang 2-2 melawan Inter Milan akhir pekan lalu, striker Rossonerri, Suso merasa berhak untuk terus diberi kesempatan bermain. Striker bernama asli Jesus Joaquin Fernandez Saenz de la Torre ini mengatakan, dia tak mau nestapa musim lalu terulang.

Saat itu, dia hanya mendapatkan satu kali kesempatan bermain dari pelatih Milan musim lalu, Sinisa Mihajlovic, sebelum akhirnya dipinjamkan ke Genoa. “Saya ingin mendapatkan kesempatan dan saya pikir kini waktunya saya bisa bermain terus di Milan,” kata Suso dikutip dari Mediaset Premium, Senin (21/11).

Suso mengatakan, empat gol dari 13 laga yang dia buat layak untuk terus dipertimbangkan sebagai jaminan bermain reguler oleh tim kepelatihan Milan. Meski diakuinya, sejauh ini Suso sangat bahagia dengan kesempatan yang banyak diberikan pelatih Milan, Vincenzo Montella.

Pemain asal Spanyol ini menambahkan, andai terus dipercaya oleh Montella, dia berjanji akan selalu keras berusaha menaikkan posisi Milan di klasemen Serie A. “Kami ada dalam trek benar. Saya harap gol demi gol terus bisa saya buat.” Sejauh ini, Milan ada di peringkat ketiga klasemen sementara Serie A dengan 25 angka. Milan hanya kalah selisih gol dari AS Roma yang bertengger di posisi kedua.

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 6 4 1 1 11 7 13
2 Juventus Juventus 6 3 3 0 9 9 12
3 AC Milan AC Milan 6 3 2 1 14 7 11
4 Inter Inter 6 3 2 1 13 6 11
5 Torino Torino 6 3 2 1 10 2 11
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement