Rabu 14 Dec 2016 21:00 WIB

Kitab-Kitab Pujian dan Sirah Rasul

Rep: Nidia Zuraya/ Red: Agung Sasongko
Rasulullah
Foto: wikipedia
Rasulullah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Kitab-kitab yang menguraikan riwayat kehidupan Nabi Muhammad SAW begitu banyak Namun ada tujuh jenis kitab yang sering digunakan oleh masyarakat. Yakni Kitab Maulid al-Diba'i karya Imam Jalil Abd al-Rahman bin Ali al-Diba'i (w 1537 M), Maulid al-Barzanji karya Syekh Ja'far bin Husein bin Abd al-Karim al-Barzanji al-Madani (w. 1776 M), dan Qasidah Burdah karya Syekh Muhammad al-Bushiri.

Selain itu, ada pula Maulid 'Adzab karya Syekh Muhammad al-'Adzab, Maulid Simthud Durar (maulid al-Habsyi) karya Habib Ali bin Muhammad bin Husain al-Habsyi (w. 1954 M), Ratib al-Hadad dan Manaqib Syekh Abd al-Qadir al-Jaelani.

Kitab-kitab ini sering digunakan oleh beberapa negara muslim dalam beberapa perayaan. Termasuk Maulid Nabi. Hal ini dikarenakan isi dari kitab ini disampaikan dengan bahasa yang indah. Karya-karya ini menjelaskan seputar riwayat hidup Nabi Muhammad SAW, perjuangannya serta kepribadiannya.

Dalam buku Di balik tujuh hari Besar Islam karya Muhammad Sholikhin dijelaskan, Shalahuddin Al-Ayyubi mengadakan sayembara penulisan kitab tentang sejarah hidup Rasulullah. Sayembara ini dimaksudkan untuk membangkitkan semangat jihad kaum Muslimin.

Setelah diseleksi, ternyata kitab sirah nabi yang paling memikat hati umat Islam kala itu dan mampu membangkitkan semangat juang umat Islam adalah adalah kitab Maulid Syarif al-Anam karya Syaikh Idris al-Barzanji. Jadi awal mula pembacaan kitab Barzanji adalah untuk menimbulkan semangat kejuangan serta kembali memberikan tauladan kepada umat Islam di tengah krisis yang melanda umat.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement