Ahad 25 Dec 2016 16:53 WIB

Barcelona Dapatkan Bek Muda Valencia

Rep: Agus Raharjo/ Red: Andri Saubani
Bek Valencia, Joao Cancelo.
Foto: EPA/Juan Herrero
Bek Valencia, Joao Cancelo.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA—Raksasa La Liga Spanyol, Barcelona berhasil mendapatkan fullback Joao Cancelo dari Valencia. Dilansir dari ESPN FC, Barcelona sepakat untuk mendaratkan Cancelo dalam kontrak yang berdurasi selama lima tahun.

Cancelo menjadi pemain ketiga yang bergabung dengan Tim Katalan dalam setahun belakangan ini. Sebelumnya sudah bergabung dua pemain tim yang berjuluk Si Kelelawar, yaitu gelandang Andre Gomes dan penyerang Paco Alcacer. Nilai kontrak yang ditawarkan Barcelona sendiri dilaporkan sebesar 30 juta euro.

Valencia enggan menjual Cancelo pada Januari 2017. Klub yang saat ini dilatih Cesare Prandelli saat ini masih setingkat di atas zona degradasi berdasarkan selisih gol. Namun, Barcelona akhirnya senang dengan kepindahan pemain asal Portugal tersebut untuk bergabung pada musim panas Eropa 2017 nanti. Cancelo akan menjadi salah satu pemain untuk masa depan Barcelona. 

Pria 22 tahun masih memiliki masa depan panjang untuk Barcelona. Musim ini, Cancelo sudah dimainkan Valencia sebanyak 15 kali. Dia sudah mengoleksi empat kartu kuning dan satu kartu merah. Cancelo sudah bergabung dengan Valencia pada musim 2014/2015 lalu.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement