REPUBLIKA.CO.ID, MADRID – Pelatih Ateltico Madrid Diego Simeone menegaskan masih akan setia menjadi pelatih Los Rojiblancos. Kontrak pelatih asal Argentina tersebut berlaku sampai 2018 di Vicente Calderon. Dan ia selalu dikaitkan dengan bekas klubnya Inter Milan. “Saya masih memiliki kontrak setahun lagi bersama Atleti. Dan semua mendukung saya terus berada di sini,” kata Simeone, dikutip dari Football Italia, Selasa (3/1).
Motivasi lain pelatih berusia 46 tahun tersebut terus bersama Los Colchoneros adalah karena klub tersebut sebentar lagi akan pindah ke stadion baru. Musim panas nanti Atletico resmi pindah ke atadion Wanda Metropolitano. Stadion yang akan menjadi milik pribadi Atletico.
Dengan bermain di stadion sendiri, Simeone begitu optimistis membawa Atletico akan semakin besar. Menurut dia stadion baru akan jadi motivasi buat pemain Atleti bahwa klub mereka adalah klub besar yang bisa menyaingi dominasi Real Madrid dan Barcelona di La Liga.
Simeone saat ini sudah tak sabar kembali kembali beraktivitas bersama klub. Sudah hampir dua pekan, ia libur dan menikmati momen Natal dan tahun baru bersama keluarganya. “Saatnya kembali beraktivitas di klub,” ujar Simeone. Pada Rabu (4/1) dini hari WIB, Atletico akan menyambangi markas Las Palmas untuk laga babak 16besar Copa Del Rey.