Rabu 11 Jan 2017 09:34 WIB

Sejarah Hari Ini: Peletakan Batu Pertama Masjid Pertama di AS

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Ani Nursalikah
Masjid Islamic Center di Washington DC.
Foto: wikipedia
Masjid Islamic Center di Washington DC.

REPUBLIKA.CO.ID, Pada 11 Januari 1949, komunitas Muslim Amerika Serikat (AS) melakukan peletakan batu pertama sebelum melakukan pembangunan Islamic Center di Connecticut Avenue, Washington. Di dalam Islamic Center tersebut akan dibangun masjid yang menjadi masjid pertama dalam sejarah AS.

Dilansir dari History, Islamic Center Washington berfungsi melayani seluruh Muslim Amerika. Direktur pertama Islamic Center di Washington ini adalah Dr Mahmoud Hoballah.

Bangunannya didirikan dengan arsitektur tradisional Arab, lengkap dengan menara setinggi 160 kaki untuk memperdengarkan azan. Islamic Center Washington juga dilengkapi dengan perpustakaan, ruang kelas, museum, dan kantor administrasi.

Di samping masjid terdapat dua bangunan di sisi kanan dan kiri yang memiliki fungsi masing-masing. Sementara di ruang bawah tanah masjid juga terdapat sebuah auditorium yang dibangun untuk menampung beberapa ratus orang.

Selanjutnya: 4.000 Orang Tewas dalam Longsor Pegunungan Peru

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement