KUALA LUMPUR--Tim bulu tangkis putra Indonesia melangkah mulus ke perempat final Piala Thomas 2010 di Kuala Lumpur. Dalam laga terakhir di grup D yang berlangsung Senin (10/5), Indonesia menggulingkan India dengan angka 4-1. Kemenangan ini membuat Indonensia menjadi juara grup setelah sehari sebelumnya melumat Australia 5-0.
Satu-satunya kekalahan Indonesia diderita Sony Dwi Kuncoro di partai ketiga. Sony mundur karena cedera punggung di set kedua saat tertinggal 9-15 dari pemain India, Arvin Bhatt. Pada set pertama, Sony unggul 21-19.
Angka pertama Indonesia disumbangkan Taufik Hidayat. Dalam pertarungan ketat, Taufik menang atas Kasyaph Parupalli dengan 14-21, 21-19, dan 21-18.
Indonesia unggul 2-0 setelah Markis Kido/Hendra Setiawan membungkam Sanave Thomas/Akshay Dewalkar 21-11 dan 21-13. Ganda kedua juga menyumbangkan angka. Alvent Yulianto Chandra/Hendra Aprida Gunawan menggulung Rupesh Kumar/Diju Viliyaveetil dengan 14-21, 21-13, dan 21-11.
Pada partai penutup, Simon bermain cemerlang dengan menggulingkan Anup Sridhar. Simon menang dengan 21-8 dan 21-18.
Lawan Indonesia di perempat final akan ditentukan melalui undian. Sesuai ketentuan, juara grup akan bertemu runner up grup.