Jumat 06 Aug 2010 06:01 WIB

Sony Dwi Kuncoro Gulung Sho Sasaki

Rep: Arif S/ Red: Arif Supriyono

REPUBLIKA.CO.ID, TAIPEI--Unggulan ketiga tunggal putra, Sony Dwi Kuncoro, belum terhadang. Sony maju ke perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Teipei Terbuka 2010.  

Pada laga perdelapan final Kamis (5/8), Sony menumbangkan Sho Sasaki dari Jepang. Sasaki yang terkenal ulet, awalnya seperti tak berdaya menghadapi Sony. Dalam waktu singkat Sony unggul di set pertama atas Sasaki dengan skor 21-10.

Pertarungan menjadi tak mudah bagi Sony di set kedua. Sasaki mulai memberikan perlawanan. Sasaki terus unggul, mulai dari 5-1, 9-4, dan 14-8. Pemain Jepang ini memaksakan pertarungan menjadi tiga set setelah unggul 21-16.

Pada set penentuan, setelah angka 3-3, Sony mulai melejit 11-4, 14-8, dan 19-9. Akhirnya Sony menutup set ini dengan 21-11. Lawan Sony di permpat final adalah Shon Wan-ho dari Korsel.

Kemenangan Sony ini melengkapi tiga tunggal putra yang lolos ke perempat final. Sebelumnya, Simon Santoso dan Dionysius Hayom Rumbaka telah melaju. Adapun satu-satunya yang rontok adalah Alamsyah Yunus.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement