REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER – Sevilla tak berhasil mengulang kemenangan mengalahkan Leicester City pada leg kedua Liga Champions, Rabu (15/3). Pertandingan keduanya di stadion King Power berakhir dengan skor 2-0 untuk Leicester.
Sejak babak pertama, Sevilla sudah kebobolan satu gol yang dicetak Wes Morgan dan membuat Leicester unggul lebih dulu. Selanjutnya gol dari Marc Albrighton pada babak kedua menghasilkan kemenangan bagi Leicester sekaligus lolos ke babak perempat final Liga Champions.
Setelah kemenangan menakjubkan dari Leicester, kapten Sevilla, Vicente Iborra mengungkapkan kekecewaanya karena Sevilla harus kalah dan tak lolos ke perempat final. “Kami tidak memainkan permainan yang kita inginkan,” kata Iborra dikutip dari Marca, Rabu (15/3).
Setelah kekalahan tersebut, Iborra merasa masih banyak yang harus dikoreksi dari kekelahan timnya melawan Leicester. Dia menilai, tim harus tetap kembali bangun meski tak masuk perempat final Liga Champions.
Iborra menginginkan tim harus memperbaiki banyak hal setelah mengalami kekalahan tersebut dari Leicester dan untuk mengobati gagalnya masuk ke babak perempat final Liga Champions. “Memperbaiki banyak hal dan tetap fokus pada satu tujuan,” ujar Iborra.
Kekecewaan Iborra tentunya tak berlebihan karena ia memiliki alasan penting dan membawa Sevilla tetap di Liga Champions. Disingkirkan oleh Leicester membuat Sevilla keluar dari kompetisi Eropa untuk pertama kalinya dalam lima tahun.