Sabtu 25 Mar 2017 07:34 WIB

Ventura Yakin Italia Menjanjikan pada Masa Depan

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Israr Itah
Giampiero Ventura (tengah) bersama para pemain timnas Italia.
Foto: EPA/MIKE PALAZZOTTO
Giampiero Ventura (tengah) bersama para pemain timnas Italia.

REPUBLIKA.CO.ID, PALERMO -- Tim nasional Italia berhasil menaklukkan Albania 2-0 dalam matchday Grup G zona Eropa kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadio Renzo Barbera, Palermo, Sabtu (25/3) dini hari WIB. Kemenangan Azzuri berasal dari gol Danielle De Rossi (12') dan Ciro Immobile (80').

Italia tetap menempel ketat pemuncak klasemen Grup G Spanyol. Dengan kemenangan ini, Azzuri mengumpulkan nilai 13 dari lima laga, hanya kalah selisih gol dari Spanyol. Sementara Albania berada di posisi empat dengan nilai enam.

Pelatih timnas Italia Giampiero Ventura percaya diri timnya bisa menjadi luar biasa di bawah asuhannya. Ventura menegaskan, kemenangan ini hanyalah langkah kecil menuju perkembangan jangka panjang dari tim yang mayoritas bermaterikan pemain muda tersebut. 

"Kami tim yang cukup baru, kami mengambil langkah kecil ke depan. Itu mugkin tidak menjadi performa yang luar biasa, tapi kami mendapatkan apa yang diperlukan untuk membuat ini menjadi tim Italia yang indah," kata Ventura, dilansir dari Four Four Two,  Sabtu (25/3).

Pelatih berusia 69 tahun ini mengatakan, ada banyak pemain muda dan baru yang mendapatkan pengalaman dalam laga tersebut. Ia menyebut Azzurri mendapatkan segalanya untuk membangun masa depan yang kuat. 

Ia menambahkan, setiap pemain memiliki ruang untuk memperbaiki diri. Ventura menilai, Marco Verratti  bisa tampil lebih konsisten selama 90 menit permainan. Menurutnya, semua pemain bisa berbuat lebih baik. 

"Ketika mereka menyadari apa yang bisa mereka capai, akan ada dunia baru di depan mereka," kata dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement