Kamis 30 Mar 2017 15:13 WIB

Cole Bertekad Bawa Persib Juara dan Cetak 20 Gol

Rep: Zuli Istiqomah/ Red: Andri Saubani
 Carlton Cole menjawab pertanyaan dari wartawan saat konferensi pers di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (30/3)
Foto: Mahmud Muhyidin
Carlton Cole menjawab pertanyaan dari wartawan saat konferensi pers di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (30/3)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG – Mantan striker timnas Inggris yang sebelumnya merumput di klub asal Amerika Serikat Sacramento FC, Carlton Cole, resmi bergabung ke dalam skuat Persib Bandung, Kamis (30/3). Resmi menjadi pemain, Cole berambisi memberikan yang terbaik bagi Persib.

Pemain berusia 33 tahun ini pun bertekad membawa Persib lebih bersinar lagi. Yakni, lewat kemenangan-kemenangan di lapangan hijau. "Saya ingin membawa Persib ke level yang lebih tinggi. Saya akan melakukan yang yang terbaik untuk membuat Persib menjadi tim nomor satu di Indonesia," kata Cole dalam konferensi pers yang digelar di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (30/3).

Pemain yang diposisikan sebagai penyerang ini berharap dapat mencetak banyak gol bersama tim Maung Bandung di kompetisi Liga 1 2017. Cole yakin bisa memberikan yang terbaik untuk Persib.

Baca juga, Cole: Saya Pilih Persib, Klub Terbesar di Indonesia.

Ia bahkan menargetkan bisa menjebol gawang hingga 20 gol bersama Persib. Bukan berarti meremehkan, namun Cole mengatakan dengan kerja sama tim hal tersebut sangat mungkin diraih. "Saya percaya tim ini akan bekerja sama dan mebantu saya untuk mencetak gol. Jika mampu bisa 10-20 gol. Memang itu tidak mudah, tapi itu akan menjadi pencapaian bagus," ujarnya.

Untuk itu, pemain berpostur 191 centimeter ini pun berjanji akan berusaha keras. Ia pun akan mengikuti seluruh arahan dari pelatih dan bekerjasama secara penuh dengan anggota tim lainnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement