Jumat 07 Apr 2017 19:42 WIB

Ombudsman Akui Nilai Kompensasi KAI untuk Warga Manggarai Terlalu Kecil

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Bayu Hermawan
Adrianus Meliala, Anggota Komisaris Ombudsman telah menerima laporan warga Manggarai dan berjanji akan segera mengambil langkah untuk menghentikan terlebih dahulu penggusuran pada 9 April nanti, Jum'at (7/4).
Foto: Republika/Arif Satrio Nugroho
Adrianus Meliala, Anggota Komisaris Ombudsman telah menerima laporan warga Manggarai dan berjanji akan segera mengambil langkah untuk menghentikan terlebih dahulu penggusuran pada 9 April nanti, Jum'at (7/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ombudsman RI menilai uang kompensasi yang ditawarkan oleh PT KAI memang terlalu kecil. PT KAI memberikan kompensasi sebesar Rp250 ribu untuk rumah permanen yang digusur, sementara untuk yang non-permanen sebesar 200 ribu.

Komisioner Ombudsman RI, Adrianus Maliala mengatakan akan terlebih dahulu menerima laporan dan segera mengambil tindakan. Namun menurut Adrian, terlepas dari segala permasalahan kepemilikan tanah, dana itu masih terlalu kecil.

"Meskipun seandainya bukan pemilik lahan pun, 250 ribu itu masih jauh di bawah kepantasan," ujar Adrian di Gedung Ombudsman, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jum'at (7/4).

Adrian menambahkan, Ombudsman juga akan menelusuri munculnya angka tersebut. Penelusuran itu termasuk kejelasan tentang dana itu diberikan per meter atau per rumah. Ombudsman akan mengkalkulasi acuan yang digunakan dalam menentukan angka itu.

"Kita nanti akan hitung-hitung dari mana angka itu, kalau ada rujukan jelas kami oke, tapi kalau (penentuan) sepihak ya jangan dong," katanya.

Dana sebesar Rp 200 - 250 ribu itu sendiri, masih akan dicari kejelasannya oleh Ombudsman. Adrian mempertanyakan, apakah dana itu suatu bentuk dana pindah atau bentuk lain. Ombudsman akan mendengarkan dari kedua belah pihak terlebih dahulu.

"Dana pindah juga gak sampai kalau cuma segitu," ucapnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement