Ahad 23 Apr 2017 21:19 WIB

Babak Pertama, MU Ungguli Burnley 2-0

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Wayne Rooney (kanan) dan Anthony Martial, pencetak dua gol Manchester United ke gawang Burnley, Ahad (23/4).
Foto: Martin Rickett/PA via AP
Wayne Rooney (kanan) dan Anthony Martial, pencetak dua gol Manchester United ke gawang Burnley, Ahad (23/4).

REPUBLIKA.CO.ID, BURNELY -- Manchester United sukses mencetak dua gol pada lawatan mereka ke markas Burnley di Turf Moor, Ahad (23/4). Dua gol Iblis Merah tercipta melalui Anthony Martial pada menit ke-21, dan Wayne Rooney menit ke-39 untuk keunggulan 2-0 pada babak pertama.

Manchester United tampil menekan sejak peluit babak pertama berbunyi. Melalui sisi kanan yang diisi oleh Ashley Young pemain 31 tahun itu melepas umpan silang ke Jesse Lingard. Sayang, percobaan pertama masih bisa digagalkan oleh pemain belakang Burnley.

Memasuki menit keenam giliran Burnley merancang serangan balik. Andre Gray coba menerobos ke ujung kotak penalti United, namun Matteo Darmian sanggup meredam aksi sang penyerang dengan tackling bersih.

Berselang beberapa menit winger Robert Brady melepaskan tendangan voli dari sisi kiri kotak penalti United, namun usahanya masih melambung tinggi. Peluang perdana the Clarets gagal diubah menjadi gol.

United kembali melancarkan serangan melalui sisi kanan. Giliran striker veteran Wayne Rooney menjadi aktornya. Menit kedelapan pemain bertubuh gempal tersebut mendapat umpan pendek Ander Herrera gagal diselesaikan menjadi gol oleh sang penyerang. Sepakan Rooney di depan gawang Burnley masih sanggup ditangkap oleh penjaga gawang Heaton.

Nampaknya, United memusatkan titik serang dari sektor kanan. Herrera yang menjadi bintang laga pada laga melawan Chelsea, kembali melepas umpan silang langsung ke kotak penalti Burnley. Sayang peluang emas tersebut tak mampu diselesaikan oleh pemain United.

Pendukung Iblis Merah berseroak ketika Herrera menjadi aktor dari terciptanya gol pada menit ke-21. Melalui serangan balik United sukses memecahkan kebuntuan. Umpan tarik Herrera berhasil dituntaskan oleh Martial, yang mengirim tembakan ke sisi kanan gawang. Heaton kali ini tak sanggup melakukan penyelamatan. Skor 1-0 untuk keunggulan tamu.

Berselang enam menit kemudian MU kembali mengepung lini belakang Burnley. Sayang, Lingard terlambat menyambut umpan terobosan rekan setimnya. Heaton yang berlari ke ujung kotak penalti tak kesulitan menangkap bola.

Nyaris saja, tuan rumah mampu menyamakan kedudukan andai tendangan bebas Brady mengarah tepat ke jala gawang De Gea menit ke-36.

Berharap menyamakan kedudukan, tim besutan Sean Dyche justru kedodoran kali kedua pada menit ke-39. Bomber gaek Wayne Rooney  berhasil menggandakan skor menjadi 2-0. Rooney sukses menyepak bola ke gawang Burnley yang sudah melompong. Bomber asal Inggris itu meneruskan tendangan Martial yang sempat diblok oleh Heaton. Keunggulan dua gol ini bertahan hingga babak pertama berakhir.

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement