Rabu 07 Jun 2017 13:28 WIB

Layanan Tukar Uang Tunai Dilayani di Monas Hingga 16 Juni

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Nur Aini
Warga memperlihatkan lembaran uang baru yang baru ditukarnya di kas keliling, ilustrasi
Foto: Mahmud Muhyidin
Warga memperlihatkan lembaran uang baru yang baru ditukarnya di kas keliling, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bank Indonesia bekerja sama dengan perbankan menyiapkan layanan penukaran uang tunai untuk kebutuhan Lebaran 2017. Layanan ini akan dioptimalkan dengan kas keliling maupun penukaran di kantor cabang bank.

Khusus untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya, Bank Indonesia bekerja sama dengan 13 bank menyediakan layanan penukaran uang pecahan kecil di Lapangan Parkir IRTI Monas, pada 5 Juni sampai 16 Juni 2017, pukul 9.30 hingga 14.00 WIB.

"Penukaran uang pecahan kecil di Monas dapat dilakukan dengan uang tunai pada mobil kas Bank Indonesia maupun 13 bank umum yang berpartisipasi," ujar Deputi Gubernur Bank Indonesia Sugeng, kepada wartawan di IRTI Monas, Jakarta, Rabu, (7/6). Bank yang berpartisipasi di antaranya Bank Mandiri, Maybank, BRI, BNI, dan BCA.

Sugeng menjelaskan, penukaran dapat dilakukan dengan menggunakan kartu debet, pada delapan bank partisipan yaitu di antaranya Bank Mandiri, Permata, BNI, BJB, dan BRI. "Diharapkan masyarakat dapat melakukan penukaran uang dengan lebih praktis dan aman," ujarnya.

Selanjutnya, untuk Gerakan Nasional Nontunai dan mendukung kelancaran kegiatan mudik masyarakat, akan disediakan pula layanan pembelian kartu perdana uang elektronik dari tujuh bank meliputi di antaranya Bank Mega dan BNI Syariah. Penggunaan uang elektronik di gerbang tol diharapkan dapat membantu mempersingkat waktu perjalanan mudik masyarakat.

"Kebutuhan uang jelang Lebaran memang cukup besar. Maka pengedaran uang dari BI ke masyarakat salah satunya melalui layanan penukaran uang untuk mencukupi kebutuhan," kata Sugeng.

Selain di Monas, BI juga menyiapkan 45 lokasi penukaran uang di beberapa kantor wilayah di seluruh Indonesia. Kemudian, ada pula 77 lokasi kas titipan yang bisa melayani penukaran uang receh. Dengan begitu totalnya ada 122 tempat penukaran uang yang disiapkan oleh BI.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement