REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAULO--Nama besar kiper legendaris Brasil, Rogerio Ceni tak lantas menyelamatkannya dari pemecatan oleh klub yang pernah dibelanya selama 25 tahun, Sao Paulo. Ceni yang ditunjuk oleh Sao Paulo sebagai pelatih Desember 2016 lalu tak mampu memenuhi ekspektasi sehingga dipecat awal pekan ini.
Padahal, sebelum pensiun 2015 silam, Ceni sangat setia kepada Sao Paulo. Tercatat, ia hanya menghabiskan kariernya di klub Liga Brasil tersebut sejak tahun 1992. Di sana, ia mempersembahkan 18 trofi.
Presiden Sao Paulo Barros E Silva mengatakan, klub terpaksa memecat sosok 44 tahun itu akibat rangkaian hasil buruk. Saat ini, Sao Paolo harus duduk di zona degradasi klasemen Liga Serie A Brasil setelah melakoni 11 laga. Selain itu, Ceni juga tak mampu membawa Sao Paulo melangkahh jauh di ajang Piala Liga dan Copa Sudamericana.
"Meski demikian, rasa hormat dan kebanggaan kami kepada Ceni sebagai pemain tidak akan pernah pudar," kata Silva dikutip dari ESPN, Rabu (5/7). Ceni dikenal sebagai kiper dengan kemampuan unik.
Selain andal menjaga gawang, ia juga ahli dalam mencetak gol. Kemampuannya ini terletak pada eksekusi yang jitu dalam menembak tendangan bebas.
Selama berkarier untuk Sao Paulo, Ceni sanggup membuat 131 gol. Jumlah penampilannya untuk Sao Paolo pun tidak sembarangan. Tercatat ia bermain sebanyak 1.237 kali untuk Sao Paulo yang menempatkannya sebagai pemain paling sering membela the Tricolor.