REPUBLIKA.CO.ID, ABU DHABI -- Pemuncak klasemen kejuaraan dunia Lewis Hamilton mengencangkan sekrup untuk memastikan superioritasnya ketika ia kembali mencatatkan waktu tercepat dengan mengungguli rekan setimnya di Mercedes Nico Rosberg pada sesi latihan kedua Jumat (21/11) bagi Grand Prix penentuan akhir pekan ini di Abu Dhabi.
Pebalap Inggris berusia 29 tahun itu, yang mencatatkan waktu tercepat pada sesi pembuka yang berlangsung pagi, meneruskan catatan bagusnya dengan menorehkan waktu satu menit 42,113 detik, sehingga ia unggul 0,083 detik dari rekan setimnya yang berasal dari Jerman.
Itu merupakan ke-15 kalinya dari 19 balap tahun ini di mana Hamilton menjadi pebalap tercepat pada sesi latihan kedua, dan membuat ia memiliki persiapan nyaris sempurna untuk balap Minggu yang akan berlangsung 55 putaran di Sirkuit Yas Marina, di mana ia berharap dapat mengamankan gelar juara dunia keduanya.
Hamilton, yang unggul 17 angka atas Rosbeg di klasemen, akan kembali dimahkotai gelar juara jika ia mampu menang atau finis di urutan kedua, apapun hasil yang diraih rekan setimnya itu.
Rosberg harus melakukan hal serupa dan mengharapkan nasib sial menghampiri Hamilton, dan membuat dirinya melampaui pebalap Inggris itu setidakya sebanyak 18 angka. Kevin Magnussen merupakan pebalap ketiga tercepat untuk McLaren dengan mengungguli juara empat kali Sebastian Vettel, yang pada Minggu menjalani balap ke-113 kali sekaligus balap terakhirnya dengan tim Red Bull sebelum pindah ke Ferrari pada musim depan sebagai pengganti Fernando Alonso.
Pebalap Spanyol itu tidak beruntung pada Jumat, ketika mobilnya mengalami masalah pada awal sesi kedua yang kemungkinan akibat masalah-masalah kelistrikan. Itu berarti ia tidak dapat mencatatkan waktu terbaik.
Valtteri Bottas dari Williams mencatatkan waktu tercepat urutan kelima, mengungguli Daniel Ricciardo yang mengendarai mobil kedua Red Bull, Kimi Raikkonen yang mengendarai Ferrari kedua dan Jenson Button, yang berada di urutan kedelapan dengan McLaren kedua.
Daniil Kvyat menjadi pebalap tercepat urutan sembilan untuk Toro Rosso, dan Felipe Massa berada di urutan kesepuluh pada mobil Williams kedua, ketika tim Inggris itu memperbaiki penampilan menyusul sesi yang sempat dihantam masalah pada pagi hari.
Sesi itu dimulai dalam situasi cerah, di mana sinar matahari menutupi sebagian kota Abu Dhabi, sebelum lampu-lampu sirkuit dinyalakan untuk menerangi sirkuit.