Selasa 29 Aug 2017 12:04 WIB

Taylor Swift Pecahkan Semua Rekor

Salah satu adegan di video terbaru Taylor Swift Look What You Made Me Do
Foto: youtube
Salah satu adegan di video terbaru Taylor Swift Look What You Made Me Do

REPUBLIKA.CO.ID, Taylor Swift berhasil memecahkan semua rekor dengan single terbarunya Look What You Made Me Do (LWYMMD). Lagu yang dirilis pada Kamis (24/8) malam dan video klipnya perdana ditayangkan di MTV Video Music Awards, Ahad (27/8) memecahkan rekor streaming dalam 24 jam.

Di Spotify, "LWYMMD" sudah di-stream sebanyak 10.129.087 pada hari pertama, membuatnya jadi single yang paling banyak di-streaming dalam sehari di sejarah Spotify.

Di Vevo, dia berhasil memecahkan rekor sebelumnya, 20 juta view dalam 24 jam untuk Bad Blood,  karena "LWYMMD" ditonton 27 juta kali dalam 18 jam, seperti dilansir Huffington Post.

Kurang dari 24 jam, video klip itu memecahkan rekor sebagai video musik yang paling banyak ditonton di YouTube dalam periode 24 jam tahun ini, lebih dari 28 juta view. Bahkan video berisi lirik lagunya saja ditonton lebih dari 19 juta kali pada hari pertama, yang menurut perwakilan YouTube telah memecahkan rekor harian untuk tipe video seperti itu.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement