Selasa 12 Sep 2017 14:14 WIB

Bilic Akui Tekanan Besar di Posisi Pelatih West Ham Saat Ini

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Andri Saubani
Slaven Bilic
Foto: AP Photo/Frank Augstein
Slaven Bilic

REPUBLIKA.CO.ID,  LONDON -- Pelatih West Ham, Slaven Bilic, mengakui ia mendapat tekanan sebelum timnya memetik kemenangan 2-0 atas Huddersfield pada lanjutan Liga Primer di Stadion London, Selasa (11/9) dini hari WIB. Sebelumnya, spekulasi muncul bahwa Bilic terancam didepak dari jabatannya sebagai pelatih setelah the Hammers mencatat kekalahan pada tiga laga pembuka mereka musim ini. 

Namun, dalam pertandingan kandang pertama mereka ini, the Hammers menawarkan respon positif dengan dua gol yang dipersembahkan oleh Pedro Obiang dan Andre Ayew. Dua gol itu memastikan kemenangan yang sangat dibutuhkan oleh the Hammers. 

"Saya telah merasakan tekanan untuk satu tahun penuh sekarang, ini tidak dimulai hari ini. Meskipun bagi saya tidak logis berada di bawah tekanan setelah tiga pertandingan saja, tapi ini adalah sepak bola modern dan tentu saja saya merasakan tekanannya," kata Bilic, dilansir dari Sky Sports, Selasa (12/9).

Namun demikian, pelatih asal Kroasia ini mengatakan timnya berusaha menjaga ketenangan dan mengubah sedikit formasi tim. Ia mengatakan kepada timnya bahwa mereka akan kembali ke dasar permainan. Bilic mengaku senang dengan performa para pemain mudanya dan klub keseluruhan. 

West Ham memulai tiga laga kandang dan tiga kekalahan sekaligus. Karena itu, Bilic mengatakan laga melawan Huddersfield ini adalah laga wajib menang. Ia mengaku senang dengan cara timnya bermain. Kalau pun jika the Hammers tidak memenangkan pertandingan. Karena ia menilai para pemain telah menunjukkan performa maksimal.

"Kami bermain bagus, ini bukan pertunjukan yang bagus tapi ini adalah penampilan terbaik dalam semua hal lainnya, di bola kedua, dalam tekad, dalam menuntaskannya, mendapatkan sudut dan tendangan bebas dan semua itu. Kami pantas mendapatkannya," tambahnya.

Pelatih berusia 49 tahun ini merasa stadion mereka kini menjadi rumah yang semakin nyaman bagi mereka. Alasannya, timnya menunjukkan beberapa permainan yang benar-benar bagus.

Bilic menilai, hal itu karena kepercayaan diri yang ditunjukkan timnya. Ia mengatakan the Hammers memiliki tim yang berkualitas dengan pemain berkualitas. Meskipun, beberapa pemainnya masih belum dalam performa yang baik.

Bilic menekankan agar timnya mempertahankan catatan clean sheet pada laga selanjutnya. Kemenangan ini juga datang bertepatan dengan hari ulang tahun Bilic yang ke-49. "Ini hari ulang tahun saya dan ini hadiah yang luar biasa," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement