REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Bencana longsor dan banjir di wilayah DI Yogyakarta yang baru saja terjadi bukan hanya disebabkan oleh siklon (siklon tropis cempaka, Red) saja. Ada beberapa penyebab yang bukan korban langsung dari siklon, tetapi karena memang tata perumahan yang salah.
"Mereka tinggal di bantaran sungai yang merupakan daerah rawan. Saya kira ini suatu pelajaran petunjuk dari Allah untuk segera memperbaiki tempat tinggal di daerah bantaran sungai dengan mundur, munggah dan madep," kata Wakil Ketua DPRD DIY Dharma Setiawan pada wartawan di Kepatihan Yogyakarta, Senin (4/12).
Artinya, pembangunan rumah harus mundur tidak terlalu dekat dengan bantaran sungai dan di bangun tingkat (ke atas) serta menghadap sungai. Dia mengatakan, jika bencana karena siklon, tidak bisa apa-apa. "Tetapi kalau tata perumahan yang salah itu bisa diperbaiki," ujarnya.
Dharma mengakui ada hal yang menjadi akar terjadinya banjir yakni daerah penyerapan air di Sleman bagian utara sudah kurang bagus. Sehingga hal itu juga harus segera diatasi. "Untuk itu kami di DPRD DIY memang mendorong Badan Lingkungan Hidup (BLH) DIY untuk segera meningkatkan tutupan vegetasi di lereng Merapi. Tutupan vegetasi ditingkatkan supaya resapan air menjadi lebih baik," ungkap Politisi Gerindra ini.
Caranya, lanjut Dharma, dijaring tempat kosong, kemudian dibuat master plan dan dialokasikan dananya untuk penghijauan. Dia mengatakan, kajian awal sudah dilakukan pada 2017 dan 2018 akan dibuat master plan. Selanjutna, pelaksanaannya akan dimulai pada 2019. "Ini proyek multiyear," jelasnya.
Dia mengatakan, usaha pencegahan harus dilakukan sejak awal. "Ada pelajaran lain dari Gunung Kidul yang selama ini persepsi kita air di sana susah, tetapi ternyata terjadi banjir. Karena itu di daerah kering pun kita harus melakukan persiapan langkah, jangan hanya taktis tetapi juga strategis," kata dia.