Kamis 07 Dec 2017 06:00 WIB

Liga Europa Jadi Tantangan Baru Bagi Kiprah El Cholo

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Diego Simeone
Foto: EFE/JAVIER LIZON
Diego Simeone

REPUBLIKA.CO.ID,  MADRID -- Atletico Madrid harus tersingkir dari kompetisi Liga Champions setelah mengakhiri fase grup di urutan ketiga. Los Rojiblancos kalah bersaing dari AS Roma dan Chelsea.

Meski demikian Atletico tidak perlu khawatir, sebab klub La Liga Spanyol itu kini punya kans besar untuk bisa menjadi juara di ajang Liga Europa.

Atletico hanya bermain imbang 1-1 saat berjumpa Chelsea di Stamford Bridge, Rabu (6/11). Sempat unggul melalui gol Saul Niguez, Los Colconeros harus puas dengan satu poin usai Stefan Savic mencetak gol bunuh diri.

Tambahan satu poin membuat Atletico hanya mendapatkan tujuh angka dari enam pertandingan. AS Roma dan Chelsea lolos mewakili Grup C dengan capaian 11 poin.

Berada di urutan ketiga, Atletico masih bisa berkiprah di Eropa dengan bermain di kompetisi kasta kedua, yakni Liga Europa.

Peluang Atletico di Liga Europa pun terbilang cukup besar mengingat rekam jejak tim asal ibu kota Spanyol sangat apik. Atletico sebelumnya menjuarai Liga Europa sebanyak dua kali pada 2009/2010 dan 2011/2012.

Sementara itu, pelatih Atletico Diego Simeone merasa ini adalah tantangan baru bagi dirinya dan juga tim untuk bisa menjuarai turnamen tersebut.

"Sebuah tantangan baru telah membuka warna bagi kami, sesuatu yang baru untuk diperjuangkan dan kami masih memiliki tanggung jawab yang sama setiap kami mengenakan seragam ini," kata entrenador yang dijuluki sebagai El Cholo dilansir Reuters, Rabu (6/12).

Di sisi lain, peluang Atletico untuk jadi juara di Liga Europa cukup terbuka. Sebab, dalam beberapa musim terakhir, klub-klub asal La Liga punya rekor yang bagus. Sevilla kerap menjadi juara di kompetisi kasta kedua Eropa ini.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement