Jumat 08 Dec 2017 19:01 WIB

Gatot: Pak Hadi Sekarang Atasan Saya

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Andi Nur Aminah
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo digendong prajurit Kopassus hingga ke gerbang Markas Komando Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (7/12).
Foto: Republika/Ronggo Astungkoro
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo digendong prajurit Kopassus hingga ke gerbang Markas Komando Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (7/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Marsekal Hadi Tjahjono sebagai Panglima TNI menggantikan Gatot Nurmantyo yang akan memasuki masa pensiun. Usai pelantikan, kepada para awak media, Gatot mengaku tak memberikan pesan apapun kepada Hadi. Sebab, kata dia, Hadi saat ini merupakan atasannya setelah resmi menjabat sebagai Panglima TNI.

"Saya tidak memberi pesan apa-apa. Mengapa? Karena Pak Hadi sekarang adalah atasan saya," kata Gatot di Istana Negara, Jakarta, Jumat (8/12).

Menurut dia, setelah tak lagi menjabat sebagai Panglima TNI, maka tak etis bagi dirinya untuk memberikan nasehat kepada Hadi. Setelah melepas jabatannya, Gatot pun mengaku menjadi seorang Perwira Pati Mabes TNI. Sebelum masa jabatannya berakhir, ia juga mengaku tak akan melakukan pensiun dini. "Tidak. Tidak akan pensiun dini," kata dia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement