REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK -- Bidang Non Akademik AMIK BSI Pontianak yang menaungi kegitan organisasi mahasiswa menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Kebijakan & Target Organisasi Mahasiswa AMIK BSI Pontianak Tahun 2018 & Workshop Penulisan Jurnalistik, Jumat (5/1).
Kegiatan tersebut diikuti 40 peserta. Mereka terdiri dari anggota organisasi mahasiswa AMIK BSI Pontianak. Sosialisasi itu menampilkan nara sumber Windi Irmayani serta Media Relation AMIK BSI Pontianak, Anna.
Dalam kesempatan ini Windi memberikan arahan dan kebijakan-kebijakan baru untuk semua ormawa agar mulai dari sekarang tertib surat-menyurat jika akan mengadakan kegiatan. Ia juga menjelaskan hal apa yang harus dilakukan organisasi kemahasiswaan (ormawa) ke depan untuk mencapai target ditahun 2018.
Sementara Anna menjelaskan mengenai cara membuat press release yang menarik, baik, dan bermanfaat bagi pembaca.
“Sebelumnya, harus mengetahui terlebih dahulu prinsip-prinsip dalam membuat release. Poin pentingnya adalah sebagai pembuat release kita harus tahu data yang valid mengenai informasi yang akan disampaikan. Seperti, penyelenggaranya siapa, nama kegiatan, tujuan dan yang paling penting adalah narasumber yang valid,” jelasnya.
Sebagai aktivis kampus, lanjut Anna, mahasiswa anggota ormawa AMIK BSI Pontianak harus lebih aktif dalam memberikan informasi yang terjadi di kampus. Sehingga, dapat bermanfaat bagi mahasiswa AMIK BSI Pontianak khususnya, dan masyarakat pada umumnya.
Selain itu, mahasiswa sangat antusias mengikuti kegiatan yang dikemas dengan baik ini, salah satunya Erni (20).
Menurutnya, pelatihan tersebut sangat bermanfaat untuk mahasiswa anggota ormawa sebagai aktivis kampus dalam menyajikan berita dengan baik. Selain itu setiap ormawa juga dapat bersinergi dengan pihak kampus dalam melaksanakan kegiatannya. Terutama, kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan kompetensi mahasiswa AMIK BSI Pontianak.
Kepala Bidang Non Akademik AMIK BSI Pontianak, Yoki Firmansyah mengatakan, kegiatan ini bertujuan agar setiap organisasi mahasiswa yang ada di AMIK BSI Pontianak mengetahui kebijakan baru dan target apa yang harus dicapai ditahun 2018, serta lebih bijak dalam menuliskan informasi di suatu media, baik cetak maupun elektronik.
“Workshop ini sebagai latihan untuk ormawa agar bisa menulis berita dengan bijak dan baik. Jangan sampai informasi yang disampaikan berupa berita di media berbau unsur SARA maupun propokatif,” ujar Yoki.
Yoki berharap dengan adanya kegiatan ini setiap anggota ormawa AMIK BSI Pontianak dapat mempublikasikan informasi maupun pendapat yang mereka miliki dengan lebih baik dan bijak.