Jumat 12 Jan 2018 13:21 WIB

Juventus Kejar Gelandang Muda Italia

Rep: Frederikus Bata / Red: Ratna Puspita
Nicolo Barella
Foto: EPA-EFE/CLAUDIO PERI
Nicolo Barella

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Juventus mulai memburu pemain baru. Kebetulan bursa transfer musim dingin masih berlangsung. Kali ini, radar si Nyonya Tua mengarah pada penggawa belia Cagliari, Nicolo Barella. Juve bakal  menjadikan pesepakbola 20 tahun itu sebagai gelandang masa depan mereka.

"Menurut Sky, Juve tengah membahas situasi ini dengan Direktur Cagliari dan agen Barella, Stefano Beltrami," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Jumat (12/1).

Namun usaha Bianconeri mendapat banyak rintangan. Beberapa tim besar Eropa juga meminati pemain binaan akademi Cagliari ini. Tim-tim tersebut antara lain, AS Roma, Inter Milan mewakili lokal sebagai pesaing Juve. Kemudian dari luar, Manchester United, Valencia, dan Sevilla.

Meski berstatus pemain muda, Barella telah tampil dalam 54 laga membela Gli Isolani. Ia menjadi bagian dari skuat tim nasional Italia sejak U-15 hingga U-21.

Jika Barella merapat maka akan menambah komposisi Azzurri di lini tengah si Nyonya Tua. Saat ini, tim hitam putih hanya berisikan Claudio Marchiso dan Stefano Sturaro sebagai produk lokal. 

 

 

 

 

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement