Kamis 01 Feb 2018 20:06 WIB

Bulog Bantah Harga Gabah Anjlok

Harga gabah di petani masih di atas HET.

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Nidia Zuraya
 petani tengah menjemur gabah keringnya.
Foto: Antara/Fiqman Sunandar
petani tengah menjemur gabah keringnya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Pengadaan Bulog Andrianto Wahyu Adi membantah adanya harga gabah anjlok di tingkat petani. Meski terjadi penurunan harga sebesar Rp 800 per kilogram (kg).

Ia menjelaskan, jika penurunan harga Gabah Kering Panen (GKP) dari Rp 6.500 per kg ke Rp 5.800 per kg sampai dengan Rp 5.700 per kg, artinya masih cukup mahal. Gabah tersebut jika diproses menjadi beras secara hitungan kasar masih berada pada angka Rp 11.600 per kg.

"Ini masih di atas HET medium, masih di harga premium. Ini harga turun ke arah harga beras normal, bukan ke anjlok namanya," kata dia, Kamis (1/2).

Sedangkan, jika penurunan harga sebesar Rp 800 per kg terjasi dari harga gabah Rp 4.800 per kg. Itu artinya harga gabah berada pasa level Rp 4.000-an.

"Nah ini Bulog tentu akan tahan harga supaya tidak anjlog," kata dia.

Kendati demikian, perusahaan pelat merah ini mengaku siap untuk membelinya. Pembelian tentunya akan dilakukan sesuai dalam koridor peraturan yang ada. Beberapa peraturan yakni membeli sesuai HPP plus fleksibilitas untuk beras CBP dan harga komersial dengan harga yang wajar.

"Dalam artian bila kami olah gabah tersebut jadi beras tetap dapat disalurkan di bawah HET medium atau premium," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement