Sabtu 24 Feb 2018 14:41 WIB

Miliader Warren Buffet Pensiun

Beberapa nama dicalonkan untuk menggantikan posisinya di perusahaan.

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Gita Amanda
CEO Berkshire Hathaway, Warren Buffett.
Foto: Reuters / Carlo Allegri
CEO Berkshire Hathaway, Warren Buffett.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON--Investor kaya raya, Warren Buffett, telah memutuskan untuk pensiun dari dewan perusahaan Bekshire Hathway Inc. Ini dilakukan untuk mengurangi perjalanan dinas.

Hal tersebut diungkapkan Kraft Heinz Co, pada Jumat (23/2). Seperti diketahui H.J Heinz Co yang didukung Bekshire Hathway Inc telah mengakuisisi Kraft Food Group pada 2015. Mereka kemudian menciptakan Kraft Heinz Co, salah satu perusahaan makanan terbesar di dunia.

Dilansir Reuters, dalam beberapa tahun terakhir, Buffett yang berusia 87 tahun itu telah melepas beberapa tanggung jawabnya di luar Bekshire. Bulan lalu ia memberi mandat pada dua petinggi, Ajit Jain dan Gregory Abel, untuk lebih banyak mengawasi bisnis operasional Bekshire. Ini seakan memperkuat status keduanya sebagai orang terdepan yang akan menggantikan Buffett.

Namun Kraft Heinz Co mengatakan pihaknya berencana menunjuk Alexandre Van Damme, anggota dewan Anheuser-Busch Inbev dan brand restoran internasional, untuk menjadi calon pengganti Buffett. Hal ini akan disampaikan dalam rapat pemegang saham tahunan 2018.

Di tengah berita soal pensiuannya Buffett, saham Kraft turun 1,4 persen dalam perdagangan pada Jumat.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement