Ahad 18 Mar 2018 13:00 WIB

Lansia 70 Tahun Nekat Jalan Kaki dari Jagakarsa ke Pancoran

Akibat terlalu lelah, Toto pun terlantar di jalanan selama tiga hari.

Rep: Inas Widyanuratikah/ Red: Budi Raharjo
Lansia
Foto: Republika/ Wihdan Hidayat
Lansia

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Seorang lansia di Jakarta Selatan, Toto (70) nekat jalan kaki dari rumah yang ia tempati di kawasan Jagakarsa menuju Pancoran. Ia nekat melakukan hal tersebut karena ingin menemui anaknya.

Akibat terlalu lelah, Toto pun terlantar di jalanan selama tiga hari. Seorang warga menemukan Toto dengan kondisi kepala terluka dan segera membawa pria tersebut ke Kantor Polsek Pancoran.

"Warga juga memberitahu Dinas Sosial melalui akun twitter. Setelah itu Petugas Dinas Sosial Kecamatan Jagakarsa dan P3S Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan segera menjemput Bapak Toto," ujar Staf Satuan Pelaksana Sosial Kecamatan Jagakarsa, Bambang Susilo, Ahad (18/3).

Bambang kemudian menyebarkan informasi tersebut melalui media sosial. Tak lama kemudian, ternyata ada warga yang mengenal Toto dan mengetahui alamat rumahnya.