Ahad 25 Mar 2018 14:22 WIB

Relawan Sulsel Deklarasikan Dukungan untuk TGB

Relawan TGB menyatukan tekad mendukung, mensosialisasikan, dan memperjuangkan TGB.

Rep: Muhammad Nursyamsyi/ Red: Budi Raharjo
Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi bertemu dengan relawan dan Sahabat TGB Sulsel di Hotel Arthama, Makassar, Sulsel, Sabtu (24/3).
Foto: Muhammad Nursyamsyi
Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi bertemu dengan relawan dan Sahabat TGB Sulsel di Hotel Arthama, Makassar, Sulsel, Sabtu (24/3).

REPUBLIKA.CO.ID,MAKASSAR -- Relawan dan Sahabat TGB Sulawesi Selatan (Sulsel) menyatakan dukungannya untuk Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi maju dalam pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019. Deklarasi ini digelar di Hotel Arthama, Makassar, Sulsel, pada Sabtu (24/3) malam.

Acara deklarasi dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan Tanah Airku. Suasana khidmat begitu terasa diselingi yel-yel dukungan untuk TGB.

"Bismillahirrahmanirrahim. Kami Relawan TGB Sulsel dengan semangat persatuan dan persaudaraan berikrar untuk menjunjung tinggi Pancasila, UUD 45, Bhinneka Tingal Ika, dan menjaga keutuhan NKRI," ujar seorang anggota Relawan TGB Sulsel Najib Tabhan memandu pernyataan sikap deklarasi.

Dalam pernyataan sikapnya, para Relawan TGB juga menyatukan tekad mendukung, mensosialisasikan, dan memperjuangkan TGB Zainul Majdi menjadi presiden Republika Indonesia 2019-2024. "Semoga Allah senantiasa memberi petunjuk dan pertolongan kepada kita semua. Amiin," kata Najib menambahkan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement