Rabu 04 Apr 2018 22:42 WIB

Atletico Kini Bidik Juara di Liga Europa 2017/2018

Liga Europa merupakan satu-satunya trofi realistis Atletico musim ini.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Diego Simeone
Foto: EPA-EFE/FACUNDO ARRIZABALAGA
Diego Simeone

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Tergelincir di pentas La Liga Spanyol setelah tak mampu bersaing dengan Barcelona membuat tim ibu kota Spanyol Atletico Madrid mengalihkan bidikannya untuk menjuarai Liga Europa 2017/2018. Pasukan Diego Simeone bakal menjajal kekuatan wakil Portugal Sporting Lisbon di perempat final Liga Europa di Stadion Wanda Metropolitano, Jumat (6/4) dini hari WIB nanti.

Atletico berbekal kemenangan tipis atas Deportivo La Coruna di ajang La Liga akhir pekan kemarin. Hasil tersebut tentu cukup untuk menjaga kepercayaan diri Antoine Griezmann dan rekan setim ketika bertarung di leg pertama melawan Sporting CP.

Sebelumnya, Atletico telah menunjukkan mentalitas terbaik ketika menyingkirkan Lokomotiv Moskow dalam dua partai di babak 16 besar Liga Europa. Alhasil Los Colcohoneros menjadi tim favorit selain Arsenal untuk menjuarai turnamen kasta kedua benua Eropa.

Di samping itu, Liga Europa merupakan satu-satunya trofi realistis Atletico musim ini. Sebab asa untuk menjuarai La Liga sudah tertutup mengingat jarak antara Los Rojiblancos dengan pemuncak klasemen Barcelona terpaut 10 angka.

"Kami memiliki banyak pemain yang berkembang pesat seperti Saul Niguez, Koke, dan Thomas. Kami pun percaya dengan masa depan kami," kata pelatih Atletico Diego Simeone dikutip laman resmi klub, Rabu (4/4).

El Cholo, julukan Simeone, diprediksi mengusung formasi terbaiknya 4-4-2 dengan mengandalkan pressing tinggi ke daerah pertahanan lawan. Lini tengah bakal diisi oleh Koke, Gabi, Thomas, dan Saul sedangkan tugas mencetak gol diemban oleh duet Griezmann dan Diego Costa.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement