REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- LAZIS PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) Semarang menjalin kerja sama dengan Rumah Zakat (RZ), dalam program beasiswa sekolah juara. Ini dilakukan sebagai wujud dari kepedulian sosial kepada masyarakat kurang mampu dalam pendidikan.
Program ini telah berjalan semenjak November 2017 di SD Juara Semarang. Program tersebut berupa dukungan untuk kebutuhan operasional, penunjang kegiatan kesiswaan, seragam, serta kegiatan belajar mengajar. Sasaran dari program ini adalah semua siswa kelas 3 sebanyak 25 orang.
Dengan adanya program ini, Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), operasional, dan penunjang kesiswaan menjadi berjalan dengan baik. “Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada LAZIS PLN Semarang yang telah memberikan bantuan kepada kami semua sehingga bisa terus bersekolah. Semoga amal kebaikan diterima oleh Allah SWT. Amiin,” ujar Muhammad Yusuf (9 Tahun), seperti dalam siaran pers Rumah Zakat, Senin (9/4).