Kamis 19 Apr 2018 08:48 WIB

Milan Sulit Menang, Gattuso: Ini Mungkin Salah Saya

Milan hanya menang dua kali dalam delapan laga terakhir

Rep: Gilang Akbar Prambadi/ Red: Hazliansyah
Reaksi pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso pada laga Serie A lawan Chievo di San Siro, Ahad (18/3).
Foto: EPA/Matteo Bazzi
Reaksi pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso pada laga Serie A lawan Chievo di San Siro, Ahad (18/3).

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih AC Milan Gennaro Gattuso tak mau menyalahkan siapapun terkait menurunnya performa Rossoneri belakangan ini. Milan sempat melaju 13 laga tanpa kalah hingga memasuki tahun 2018.

Namun, catatan itu berubah total setelah Milan dikalahkan oleh Arsenal pada leg pertama fase gugur Liga Europa awal Maret lalu. Sejak saat itu, Milan cuma meraih dua kemenangan dari delapan laga terakhir. Dua laga berakhir kekalahan sedangkan empat lainnya imbang.

Empat hasil imbang itu diraih secara beruntun. Terbaru, Milan ditahan 1-1 oleh Torino pada lanjutan Liga Seri A Italia 2017/2018, Kamis (19/4) dini hari WIB.

"Mungkin saya dan staf saya yang salah karena membuat tim ini sangat sedikit membuat peluang di beberapa pertandingan terakhir," kata Gattuso dikutip dari Premium Sport, Kamis.

Mantan pemain AC Milan ini mengatakan, para pemainnya harus segera bangkit. Gattuso tak mau melihat pasukannya terus tenggelam sehingga menggangu persiapan tim dalam menghadapi laga berikutnya.

"Kami harus terus berkembang. Kami ingin tetap bisa bertahan di posisi yang memberikan kami tiket Liga Europa," tegas Gattuso.

Milan saat ini berada di peringkat keenam dengan 54 angka dari 33 kali berlaga. Milan cuma unggul dua angka dari Atalanta di posisi ketujuh.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

The Best Mobile Banking

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement