Senin 18 Jun 2018 20:29 WIB

Kapal Tenggelam di Danau Toba, 77 Penumpang Hilang

Tim gabungan baru berhasil menyelamatkan tiga orang penumpang kapal KM Sinar Bangun

Rep: Gumanti Awaliyah / Issha Harruma/ Red: Esthi Maharani
Evakuasi korban kapal tenggelam. (ilustrasi)
Foto: Antara/Izaac Mulyawan
Evakuasi korban kapal tenggelam. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menginformasikan hingga pukul 18.00 tim gabungan baru berhasil menyelamatkan tiga orang penumpang kapal KM Sinar Bangun yang tenggelam di perairan Danau Toba Parapat. Artinya, sebanyak 77 penumpang masih dinyatakan hilang.

"Korban lainnya belum ditemukan karena posisi jarak cukup jauh dari lintasan Kapal Fery dan cuaca tidak memungkinkan," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho dalam pesan tertulis yang diterima Republika, Senin (18/6).

Dia mengatakan, saat ini korban yang selamat telah dibawa ke Puskesmas Sipintuangin. Adapun untuk korban lainnya masih dalam pencarian Tim Gabungan Basarnas, Marinir, dan Kepolisian.

Sebelumnya, pada tanggal 18 Juni 2018 pukul 17.30, telah terjadi tenggelamnya Kapal KM. Sinar Bangun diperairan Danau Toba Prapat akibat cuaca buruk dengan penumpang wisata sekitar 80 orang tujuan dari pelabuhan Simanindo Kabupaten Samosir menuju Tigaras Parapat Kabupaten Simalungun.

Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP Mangantar P Nainggolan membenarkan kejadian tersebut. KM Sinar Bangun dilaporkan tenggelam saat berlayar dari Pelabuhan Simanindo, Samosir, menuju Tigaras, Simalungun, sekitar pukul 17.30 WIB.

"Ya, informasinya seperti itu," kata Mangantar, Senin (18/6) malam.

Mangantar mengatakan, saat ini, pencarian telah dilakukan oleh tim gabungan Basarnas, marinir dan kepolisian. Sejumlah orang dilaporkan telah berhasil diselamatkan oleh kapal feri yang melintas dan dibawa ke Puskesmasmas Sipintuangin.

Untuk sementara, kapal tersebut diduga tenggelam akibat cuaca buruk saat berlayar.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement