REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti, menjadi salah satu narasumber The 2nd Indonesia Energi Efficiency and Conservation Converence and Exhibition 2018. Forum itu digelar Masyarakat Konservasi dan Efisiensi Energi Indonesia.
Gelaran mendapat dukungan Kementerian ESDM dan International Energy Agency. Pada sesi pertama, Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti, hadir bersama beberapa pembicara lain dari dalam dan luar negeri.
Wali Kota Toyama Masashi Mori, Wali Kota Bandar Aceh Aminullah, dan Ignesjz Kemalawarta dari Sinar Mas Land, Maryoko Hadi Menteri dari Kementerian PUPR, dan Maria Vourelma dari Swedish Energy Agency.
Developing Smart and Sustainable Cities atau Pengembangan Kota Cerdas dan Berkesinambungan jadi fokus utama pembahasan. Haryadi mengangkat makalah yang berjudul Energy Efficiency, Environment Frendly, Street Lighting.
Ia menjelaskan upaya-upaya Pemkot Yogyakarta melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Kawasan Permukiman (PUPKP) menghemat penggunaan listrik. Utamanya, mengurangi konsumsi listrik dengan Program Penerangan Jalan Hemat Energi.
Ada pula PJU Protokol, PJU Kampung, dan PJU Lingkungan. Haryadi menekankan, usaha ini sejalan komitmen Pemkot Yogyakarta untuk mendukung program langit biru untuk mengurangi emisi gas buang.
"Pemkot Yogyakarta juga melakukan strategi mengidentifikasi pemasangan kabel lampu jalanan oleh warga dan merencanakan pembangunan penerangan jalan umum lingkungan," kata Haryadi.
Pemkot Yogyakarta turut menginstalasi kembali PJU lingkungan, dan mengoordiansi PLN serta masyarakat. Pemkot memonitor, memelihara, memperbaiki PJU lingkungan, dan membuat standardisasi instalasi meteran listrik.
Hal itu diterapkan kepada semua penerangan jalan untuk mengukur jumlah pajak PJU dan tagihan listrik. Ada pula jadwal yang dengan cara itu Pemkot telah berhasil mengefisiensi konsumsi pemakaian listrik secara signifikan.
Konferensi turut didukung (Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE). IEEE terdiri dari insinyur, ilmuwan, ilmuwan komputer, pengembang perangkat lunak, profesional teknologi informasi, fisikawan, dokter medis, dan lain-lain.