Selasa 25 Sep 2018 02:52 WIB

Trump Ingin Segera Bertemu Kembali dengan Kim Jong Un

Trump menyebut pertemuan dengan Kim sebagai sukses diplomatik AS.

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Andri Saubani
Presiden AS Donald Trump saat berjalan dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un di Hotel Capella di Pulau Sentosa Singapura, Selasa (12/6).
Foto: AP
Presiden AS Donald Trump saat berjalan dengan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un di Hotel Capella di Pulau Sentosa Singapura, Selasa (12/6).

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK --  Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump berharap bisa segera bertemu kembali dengan pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong Un. Trump mengaku, Kim Jong Un menulis surat-surat dan meminta pertemuan kedua.

"Kami akan melakukan itu (pertemuan kedua)," katanya kepada wartawan di perserikatan bangsa-bangsa (PBB) seperti dikutip dari laman Channel News Asia, Selasa (25/9).

Trump menambahkan, Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo akan mengatur pertemuan puncak (KTT) itu dalam waktu dekat. "Sepertinya kami akan ada KTT kedua segera," ujarnya.

Trump menyebut pertemuan dengan Korut sebagai junci sukses diplomatik dan mengklaim berkurangnya risiko konflik di kawasan. "Kemajuan yang luar biasa. Jika saat itu berbahaya, setahun kemudian sangat jauh berbeda," ujarnya.

Seperti diketahui, Trump telah bertemu dengan Kim di Singapura pada Juni 2018 lalu. Pascapertemuan itu, Kim kemudian menggelar pertemuan bersejarah dengan Presiden Korea Selatan, Moon Jae-in.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement