Senin 11 Feb 2019 02:05 WIB

Susunan Pemain AC Milan Vs Cagliari

I Rossoneri kini berada di urutan tujuh dengan nilai 36.

Rep: Febrian Fachri / Red: Israr Itah
Serie a
Foto: italianfotballdaily.com
Serie a

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan harus memenangkan pertandingan giornata ke 23 Serie A Liga Italia supaya dapat naik lagi ke peringkat empat. I Rossoneri kini berada di urutan tujuh dengan nilai 36. Milan disalip oleh tiga tim sekaligus yang telah lebih dulu berlaga yakni AS Roma, Atalanta dan SS Lazio. 

Milan menjadi tim terakhir yang memainkan giornata ke 23. Lawan yang akan dihadapi Il Diavolo Rosso ialah Cagliari di San Siro, Senin (11/2) dini hari WIB. Di atas kertas, Milan seharusnya bisa memenangkan laga ini karena kaulitas anak-anak asuh Gennaro Gattuso berada di atas I Rossoblu yang menduduki peringkat 15. 

Tapi Milan harus tetap hati-hati karena sebenarnya performa Suso Fernandez dan kawan-kawan belum sepenuhnya stabil. Apalalagi pada dua giornata sebelumnya, Milan selalu bermain seri melawan SSC Napoli dan AS Roma. 

Melawan Cagliari, Gattuso akan menurunkan skuat terbaiknya. Persis seperti susunan pemain yang bertanding kala melawan Napoli di San Siro dan Roma di Olimpico.

Krzysztof Piatek akan jadi ujung tombak dibantu Suso dan Hakan Calhanoglu di sektor sayap. Trio gelandang akan diperankan Franck Kessie, Tiemoue Bakayoko dan Lucas Paqueta. Di depan gawang Gianluigi Donnarumma ada barisan empat bek yang diisi Davide Calabria, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli dan Ricardo Rodriguez. 

Berikut susunan pemain AC Milan vs Cagliari:

AC Milan (4-3-3): Donnarumma; Calabria, Musacchio, Romgnoli, Rodriguez; Kessie, Bakayoko, Paqueta; Suso, Calhanoglu, Piatek

Cagliari (4-3-1-2): Cragno; Pellegrini, Pisacane, Ceppitelli, Srna; Barella, Padoin, Farago; Ionita; Pedro, Pavoletti

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement